Jumat, 23 Oktober 2009

5 Tanda Hubungan Alami Masalah Besar !!!

MENCIPTAKAN hubungan yang harmonis dan romantis memang tak mudah dilalui semua pasangan. Setiap pasangan pasti menemui masalah kecil hingga rumit sekalipun.

Anda dan pasangan pun tak perlu mempertanyakan dari mana masalah itu datang, tetapi Anda berdua harus mencari solusi memecahkan masalah tersebut. Jika tidak, hubungan Anda berada dalam bahaya.

Berikut ini beberapa tanda hubungan mengalami masalah besar, seperti dilansir Askmen:

Anda dan pasangan mengerjakan tugas masing-masing

Sebenarnya pasangan yang baik adalah pasangan yang mau mengerjakan segala sesuatu secara bersama-sama dan selalu kompak. Hal ini tak menjadi masalah apabila Anda dan pasangan berbeda hobi. Terpenting, sejauh mana Anda dan pasangan merasa senang dan nyaman melakukannya bersama. Tanpa Anda membicarakannya terlebih dahulu dengan pasangan, maka semuanya bisa menjadi berantakan.

Temanku adalah temanku, dan temanmu adalah temanmu

Apabila dua hati sudah menyatu, maka segala sesuatu yang berada di sekitarnya pun ikut menyatu. Sebaiknya tidak perlu lagi ada tanggapan "itu adalah temanmu dan ini adalah temanku", tetapi bisa diganti menjadi "teman kita".

Perbedaan selera

Setiap manusia memang memiliki selera berbeda. Jangankan pasangan suami istri, bahkan anak kembar sekalipun bisa mempunyai pendapat yang berbeda soal selera. Perbedaan ini bisa disiasati dengan membicarakannya baik-baik dan mengambil jalan tengah.

Ketidaksempurnaan berbanding dengan kesempurnaan

Pada kehidupan berumah tangga ada sikap-sikap tertentu yang menjadi kebiasaan bisa memicu masalah kecil menjadi besar. Semisal, apabila di rumah kebanyakan wanita, mereka ingin rumahnya rapi dan bersih. Tetapi terkadang para pria tidak menyadari dan mereka membuat isi rumah menjadi berantakan dan kotor. Sikap seperti ini perlu diperhatikan para pria agar bisa merubah sedikit kebiasaannya.

Kehidupan seks dalam rumah tangga

Banyak di antara kaum wanita dan pria yang sibuk bekerja dan begitu pulang hanya ingin beristirahat saja di rumah. Terkadang mereka melupakan kehidupan seks bersama pasangan atau tidak ada waktu untuk berhubungan seksual. Tanpa Anda sadari sebenarnya pasangan Anda bisa saja marah dan sedikit "uring-uringan" akan hal tersebut. Oleh karena itu Anda harus peka dengan masalah seks bersama pasangan.

Ini adalah beberapa tanda bila hubungan Anda sedang mengalami masalah, dan sekarang Anda bisa mengevaluasinya apakah hubungan Anda kini sedang bermasalah atau dalam keadaan baik-baik saja.

Genggaman Hangat, Pererat Hubungan

ANDA sangat stres ketika dilanda beragam masalah rumah tangga? Hubungan harmonis dengan pasangan terancam ikut terguncang? Beragam upaya Anda coba untuk membuat hubungan dengan si dia bisa kembali intim layaknya sepasang pengantin baru.

Kini, Anda tidak perlu bingung, genggaman tangan nan hangat dari suami ketika berjalan bersama ternyata bisa menjadi senjata ampuh meredam stres. Apa pasal?

Ahli saraf di University of Virginia sudah membuktikannya lewat sebuah penelitian. Berdasarkan hasil penelitian mereka. Wanita yang memiliki kehidupan perkawinan yang bahagia menunjukkan tanda-tanda lega dengan cepat ketika mereka memegang tangan suami.

Hal ini terlihat jelas pada scan otak mereka. Scan otak dikenal sebagai functional magnetic resonance imaging, yang bisa menunjukkan bagaimana respon otak para wanita terhadap peregangan tangan saat berada dalam situasi yang mengancam.

Kemudian, para ahli saraf memberikan electric shock pada 16 wanita menikah. Ketika diberikan electric shock itu, kaum hawa diminta memegang tangan suami. Kemudian memegang tangan pria lain, dan sama sekali tidak berpegangan tangan.

Tak puas dengan hasil penelitian mereka, para ahli saraf ingin melanjutkan penelitian efek berpegangan tangan pada pasangan yang kurang harmonis dan pasangan gay serta lesbian. Para peneliti memperkirakan pada pasangan yang ikatannya belum kuat, berpegangan tangan kurang memberikan efek menguntungkan.

Nah, bila Anda ingin hubungan makin intim dengan suami. Rajin-rajinlah mengenggam tanggannya dengan erat. Niscaya, stres bisa berkurang seketika!

10 Godaan Terberat dalam Kisah Cinta

MERANGKAI kisah cinta yang sempurna memang dibutuhkan usaha dan pengorbanan. Tak jarang cobaan kerap datang dan mengikis benih-benih cinta yang bersemayam dalam hati.

Jika Anda dan pasangan berpikir bijak tentu saja hal ini bisa terlewati. Menilik berbagai godaan yang paling sering mengancam indahnya kisah cinta, inilah 10 godaan terberat yang sering dialami para pasangan:

1.Mantan kekasih kembali datang

Setelah kisah cinta berakhir, Anda sudah sekuat tenaga melupakannya, dan kini hubungan dengan kekasih hati sedang manis-manisnya. Namun tak diduga, mantan kekasih datang kembali dan menawarkan cintanya kembali pada anda. Saran terbaik untuk godaan kali ini adalah cobalah berpikir jernih dan ingat kembali penyebab kandasnya hubungan anda dengan si dia. Jangan sampai hubungan anda dikorbankan hanya karena kenyataan semu semata.

2.Ditaksir Bos super tampan

Diantara banyak rekan kerja perempuan yang terpesona padanya, si bos super tampan justru memberikan perhatian ekstra pada anda. Tentu saja hal ini akan membuat perasaan anda melambung, terlebih ketika anda selalu menghabiskan waktu dengan atasan. Untuk itu, ada baiknya sebelum timbul keingian untuk berselingkuh, ingatlah kembali kelebihan kekasih yang tak dimiliki si bos super tampan, pastinya hal ini akan mengurungkan niat anda untuk berselingkuh.

3.Dijodohkan orang tua

Meski zaman sudah modern, namun pada beberapa kalangan masyarakat ajang perjodohan masih saja berlaku. Banyak orangtua yang begitu kawatir melihat buah hatinya masih sendiri di usia seperempat baya atau tidak bersanding dengan pasangan yang dianggap ideal. Dalam permasalahan kali ini, tak perlu panik, berpikirlah dengan kepala dingin karena itu merupakan solusi yang terbaik.

4.Rekan kerja yang menggoda

Cinta lokasi, juga menjadi salah satu penyebab kandasnya kisah cinta yang telah anda rangkai. Tentu hal ini tak lain karena hadirnya rekan kerja yang begitu menggoda. Jika tak ingin terjadi cinta lokasi, bersikaplah profesional. Ingatlah bahwa hubungan anda dengannya tak lebih dari kepentingan bisnis semata.

5.Lamaran mantan kekasih

Tak terasa usia sudah cukup matang, dan Anda pribadi sudah ingin mengakhiri masa lajang. Namun kekasih hati masih belum siap membina bahtera rumah tangga. Dalam situasi seperti ini, tiba-tiba mantan kekasih datang dan membawa cincin pertunangan, tentu saja permasalahan kali ini bisa membuat hati anda bimbang dalam memilih. Tetapi jangan dulu tergoda menerima pinangannya. Karena sejatinya pernikahan adalah komitmen seumur hidup yang harus anda jalani dengan pendamping hidup yang tepat.

6.Terpikat sahabat kekasih

Sahabat kekasih memang orang yang paling tepat dicurhati bila hubungan anda sedang bermasalah. Namun jangan jadikan kedekatan kalian berdua menjadi alasan ini untuk membina hubungan yang lebih dari sekedar teman. Untuk menghindari timbulnya benih-benih cinta, akan lebih baik, jika anda membutuhkan tempat curhat, carilah sahabat perempuan saja.

7.Naksir teman chatting

Flirting di dunia maya tidak akan berisiko menghacurkan hubungan. Justru sebaliknya, flirting lewat chatting justru lebih berbahaya karena bisa dilakukan kapan saja dan amat mudah untuk menghapus rekam jejaknya. Makanya jika tak mau bermain api, batasi waktu online dan pilihlah topik-topik pembicaraan yang hanya bisa anda bahas dengan teman chatting. Perbanyak curhat kekasih agar tak perlu mencari pelarian ke tempat lain.

8.Mutasi ke luar kota

Hubungan jarak dekat memang bukan jaminan keberhasilan cinta, tetapi yang namanya jarak jauh, selain bisa memisahkan anda dan kekasih secara fisik juga bisa merenggangkan kedekatan hati. Jika anda dan kekasih berniat untuk melanjutkan hubungan ini maka bersiaplah untuk menghadapi berbagai deraan yang menghadang di tengah jalan. Seperti rasa kesepian dan kesempatan untuk selingkuh, hanya komunikasi intens yang merupakan jalan keluarnya.

9.Pekerjaan menumpuk

Kesibukan merupakan jalan semu yang juga bisa menjauhkan hubungan anda dengan kekasih. Meski anda berdua berkantor di lokasi yang sama, namun bila sama-sama tak memiliki waktu untuk berduaan, bisa dikatakan kalian berdua sedang menjalani long distance. Tanpa disadari kedua belah pihak, penyebab inilah yang sering menjadi racun cinta pasangan eksekutif yang berdomisili di kota-kota besar, karena frekuensi kerja yang tak kenal waktu juga bisa membuka peluang cinta lokasi.

10.Pasangan yg tidak bisa jujur...

Rabu, 14 Oktober 2009

Kemangi Itu Penting Juga Lho...

Jika Pare dan biji kapas bisa menurunkan kesuburan pria. daun kemangi (Ocimum basilicum) justru berperan menyuburkan seperma dan meningkatkan kualitas sperma.

Aroma wangi daun kemangi memang mengundang selera makan. Wajar saja jika orangpun mengkonsumsi daun ini sebagai lalapan mentah, campuran pepes, karedok atau terancam. Selain melezatkan hidangan, daun kemangi mengandung senyawa arginine yang terbukti mampu memperkuat masa hidup sperma, mencegah kemandulan dan menurunkan gula darah. Kemangi juga mengandung zat yang mampu merangsang terbentuknya hormon androgen dan estrogen.

Manfaat kemangi tidak berhenti sampai disini, zat flavonoid seperti orientin dan vicenin di dalam kemangi mampu melindungi struktur sel tubuh. Sedangkan flavonoid seperti cineole, myrcene dan eugenol mempunyai manfaat sebagai antibiotik alami dan anti peradangan.

Kemangi juga kaya akan betakaroten dan magnesium, mineral penting yang berfungsi menjaga dan memelihara kesehatan jantung.

Selasa, 06 Oktober 2009

Gaya Hidup Sehat

Sekedar sharing mengenai hal yang penting, membahas suatu hal yang sangat penting, yakni Sikap Mental (Mental Attitude) kita. Loh? ada apa dengan sikap mental kita? ya sikap mental kita didalam menjalani gaya hidup khususnya untuk gaya hidup sehat. Ketika kita akan mengupayakan atau berusaha untuk menjaga kesehatan, kita takkan berhasil jika tidak ada perubahan sikap mental.

Apa yang dimaksud dengan Perubahan Sikap Mental itu? Kita semua pasti sudah tahu dan faham bahwa dari berbagai penyakit dan macam-macam penyakit terkini, sumber dari akarnya tiada lain adalah Gaya Hidup (Way of Life) yang keliru. Jika kita menjalani gaya hidup sehat/benar, tentu penyakit akan jauh dari kita. Coba kita lihat orang-orang yang hidup dijaman dahulu atau para orang tua kita, apakah banyak yang mengalami penyakit seperti sekarang ini?

Sebenarnya gaya hidup sehat/benar bisa diungkapkan hanya dengan 5 (lima) kalimat:
1. Ibadah (Selalu ingat kepada Maha Pencipta)
2. Memakan makanan yang pantas
3. Berolahraga dengan takaran yang sesuai
4. Stop merokok dan kurangi alkohol
5. Mental bathin tenang dan seimbang (berkaitan dengan poin 1).

Dengan lima kalimat aturan gaya hidup sehat tersebut di atas, berbagai penyakit, seperti tekanan darah tinggi, stroke & jantung koroner, diabetes, tumor dapat dikurangi resikonya. Gaya hidup sehat ini dapat dilakukan tanpa mengeluarkan uang sesen pun, sehingga gaya hidup sehat sebenarnya sangat mudah dan efeknya pun luar biasa. Nah mengapa perlu adanya perubahan sikap mental? Ya sikap mental harus diubah dari sikap “pengobatan” diubah menjadi “pencegahan sakit”. Karena dengan gaya hidup sehat tersebut membuat kita untuk selalu mencegah sakit.

Gaya Hidup Sehat

Sekedar sharing mengenai hal yang penting, membahas suatu hal yang sangat penting, yakni Sikap Mental (Mental Attitude) kita. Loh? ada apa dengan sikap mental kita? ya sikap mental kita didalam menjalani gaya hidup khususnya untuk gaya hidup sehat. Ketika kita akan mengupayakan atau berusaha untuk menjaga kesehatan, kita takkan berhasil jika tidak ada perubahan sikap mental.

Apa yang dimaksud dengan Perubahan Sikap Mental itu? Kita semua pasti sudah tahu dan faham bahwa dari berbagai penyakit dan macam-macam penyakit terkini, sumber dari akarnya tiada lain adalah Gaya Hidup (Way of Life) yang keliru. Jika kita menjalani gaya hidup sehat/benar, tentu penyakit akan jauh dari kita. Coba kita lihat orang-orang yang hidup dijaman dahulu atau para orang tua kita, apakah banyak yang mengalami penyakit seperti sekarang ini?

Sebenarnya gaya hidup sehat/benar bisa diungkapkan hanya dengan 5 (lima) kalimat:
1. Ibadah (Selalu ingat kepada Maha Pencipta)
2. Memakan makanan yang pantas
3. Berolahraga dengan takaran yang sesuai
4. Stop merokok dan kurangi alkohol
5. Mental bathin tenang dan seimbang (berkaitan dengan poin 1).

Dengan lima kalimat aturan gaya hidup sehat tersebut di atas, berbagai penyakit, seperti tekanan darah tinggi, stroke & jantung koroner, diabetes, tumor dapat dikurangi resikonya. Gaya hidup sehat ini dapat dilakukan tanpa mengeluarkan uang sesen pun, sehingga gaya hidup sehat sebenarnya sangat mudah dan efeknya pun luar biasa. Nah mengapa perlu adanya perubahan sikap mental? Ya sikap mental harus diubah dari sikap “pengobatan” diubah menjadi “pencegahan sakit”. Karena dengan gaya hidup sehat tersebut membuat kita untuk selalu mencegah sakit.

Coklat Dapat Tingkatkan Daya Fungsi Otak

Coklat, siapa sich yang tak kenal? dari anak kecil hingga orang dewasa suka makan coklat, Nah para pencinta cokelat bergembiralah, karena hasil penelitian terkini mengindikasikan menikmati batangan cokelat susu akan meningkatkan daya fungsi otak.

“Coklat mengandung banyak unsur yang bersifat menjadi stimulan antara lain theobromine, phenethylamine, dan kaffeine,” kata Bryan Raudenbush dari Universitas Wheeling Jesuit di West Virginia, kepada pers, Jumat.

Senyawa-senyawa itu telah ditemukan sebelumnya bersifat meningkatkan tingkat kesadaran dan kemampuan berkonsentrasi. Hasil penelitian menunjukkan, dengan mengonsumsi coklat dapat memperoleh efek stimulasi yang akan membuat peningkatan performa mental.

Raudenbush dan rekan-rekannya mengatakan penelitian efek kemampuan otak dilakukan terhadap sejumlah relawan yang mengonsumsi cokelat dalam beberapa jenis. Penelitian ini dalam empat kejadian terpisah yaitu kelompok pertama mengkonsumsi 85 gram batangan cokelat susu, 85 gram cokelat hitam, 85 gram carob, dan kelompok keempat tidak mengonsumsi apapun.

Setelah 15 menit berselang para relawan dalam penelitian ini menjalani beberapa tes neuropsikologis yang didesain untuk melihat performa kognitif. Termasuk daya ingat, daya konsentrasi, kemampuan bereaksi dan kemampuan memecahkan masalah.

“Nilai bagi daya ingat verbal maupun visual tertinggi bagi mereka yang masuk kelompok mengonsumsi batangan coklat susu dibandingkan dengan ketiga kelompok lainnya,” kata Raudenbush.

Peningkatan daya ingat baik verbal dan visual juga terjadi di kelompok yang mengonsumsi jenis cokelat lainnya namun hasilnya berada di bawah kelompok pertama.

Dari penelitian sebelumnya telah diketahui beberapa nutrisi dalam makanan tambahan melepas glukose yang menambah aliran darah yang dapat berpengaruh bagi kemampuan kognitif.

Hasil penemuan terkini mendukung pendapat sebelumnya bahkan memperjelas, mengonsumsi cokelat dapat meningkatkan kinerja daya kerja otak.